Hai, ada yang bisa kami bantu?

[Pengembalian Pengiriman] Apakah ongkos kirim untuk pengembalian produk saya ditanggung oleh Shopee?

Per 15 Oktober 2023, Ongkos kirim pengembalian produk yang disebabkan oleh kelalaian Penjual akan dikenakan kepada Penjual.

id-11134141-7r98t-lmmofrgxg98436.jpeg

Anda dapat mengembalikan produk dengan jasa kirim SPX Express, J&T Express, atau Indopaket (Indomaret) dengan opsi Drop-off dan pastikan berat dan dimensi paket tidak melebihi batas berikut:

 

 

Berikut hal yang perlu Anda perhatikan apabila menggunakan jasa kirim lainnya:

  1. Pastikan jasa kirim yang Anda gunakan memiliki situs pengiriman yang dapat dilacak. Kemudian, upload informasi pengiriman (contoh: nomor resi, dokumen pengiriman, atau kuitansi) melalui tombol Masukkan Bukti Pengiriman pada halaman Rincian Pengembalian di aplikasi Shopee/Shopee Lite.
  2. Disarankan untuk membeli asuransi pengiriman dari jasa kirim saat pengembalian produk. Apabila Anda tidak menggunakan asuransi pengiriman dan terdapat kendala (hilang atau rusak) saat proses pengiriman, maka Anda berisiko untuk tidak mendapatkan nominal klaim secara penuh (sesuai ketentuan klaim dari pihak jasa kirim).

 

⚠️Catatan

Anda dapat menemukan cabang SPX Express, cabang J&T Express terdekat, atau Indopaket (Indomaret) untuk melakukan pengiriman pengembalian produk. Pelajari juga mengenai cara mengirimkan pengembalian barang.

 

Untuk pesanan luar negeri:

Shopee tidak akan menanggung ongkos kirim pengembalian produk ke luar negeri. Anda akan diberikan alamat lokal untuk mengirimkan pesanan yang akan dikembalikan. Mohon tidak mengirimkan paket yang akan dikembalikan langsung ke alamat luar negeri.

Apakah artikel ini berguna?
Ya
Tidak