Hai, ada yang bisa kami bantu?

[Mitra Shopee] Bagaimana cara mendaftar menjadi Mitra Shopee?

Anda bisa mendaftar menjadi Mitra Shopee dengan cara berikut:

 

  • Sudah memiliki akun Shopee

Log in menggunakan akun Shopee di aplikasi Mitra Shopee dengan memasukkan username/email/no. handphone dan password akun Shopee Anda > pilih Log in.

:

  • Tidak memiliki akun Shopee

Jika Anda tidak memiliki akun Shopee, pilih Daftar Baru > masukkan no. handphone yang akan digunakan > pilih Lanjut > Centang kotak persetujuan Syarat dan Ketentuan > pilih Setuju > pilih metode Kode Verifikasi (OTP) > masukkan Kode Verifikasi (OTP) yang dikirim melalui SMS > pilih Lanjut. Setelah berhasil mendaftar, masukkan Username Mitra Shopee dan password yang akan digunakan > masukkan Konfirmasi Password > pilih Ajukan.

Req-No-102-2024-GIF.gif

Untuk melakukan transaksi di aplikasi Mitra Shopee, mohon verifikasi identitas dengan memilih Verifikasi ID > upload Foto KTP/KITAS Anda > upload foto diri beserta KTP/KITAS Anda > pilih Lanjutkan.

Setelah berhasil meng-upload KTP/KITAS, lengkapi Informasi Pribadi > pilih Lanjutkan > lengkapi Informasi Toko > pilih Lanjutkan > lengkapi Informasi Bank > pilih Setuju dan Lanjutkan.

⚠️Catatan

  • Pastikan no. handphone yang digunakan belum pernah terdaftar di akun Shopee atau Mitra Shopee.

  • Persetujuan pengguna (Consent) juga fitur terbaru Mitra Shopee, dimana calon Pengguna Mitra yang akan membuat akun Shopee, akan diminta persetujuan terhadap Syarat Layanan dan Kebijakan Privasi yang berlaku.

Apakah artikel ini berguna?
Ya
Tidak