Apabila no. resi pengiriman Anda tidak dapat dilacak, hal itu mungkin saja terjadi karena alasan berikut:
- Pihak jasa kirim atau Penjual memberikan no. resi yang salah.
- No. resi pengiriman belum diperbarui pada situs jasa kirim sehingga status pesanan belum ter-update pada sistem Shopee.
- Terjadi gangguan sistem pada situs jasa kirim terkait.
- Penjual mengirimkan pesanan dengan no. resi yang berbeda dari yang tertera di sistem Shopee.
- Penjual menggunakan layanan Jasa Kirim Toko untuk produk Non Fisik.
- No. resi pada pesanan yang menggunakan jasa kirim Standar Ekspres dan Premium Ekspres untuk pesanan luar negeri. Pelajari juga cara melacak pesanan dari luar negeri.
⚠️️Catatan
Anda dapat menghubungi Penjual melalui fitur Chat Penjual di aplikasi Shopee untuk melacak status pengiriman pesanan atau meminta no. resi pengiriman yang benar.