Hai, ada yang bisa kami bantu?

Bagaimana cara Merchant ShopeePay memastikan bahwa transaksi berhasil?

Ketika transaksi ShopeePay berhasil diproses, Anda akan menerima notifikasi dari aplikasi Shopee Partner, dan transaksi tersebut akan muncul di bagian atas daftar Riwayat Transaksi Anda.

Berikut adalah beberapa masalah umum yang mungkin terjadi, dan tindakan yang dapat Anda lakukan:

 

  • Halaman ShopeePay Pelanggan menunjukkan bahwa transaksi berhasil, tetapi Anda tidak melihat Riwayat Transaksi tersebut di aplikasi Shopee Partner
  • Periksa apakah perangkat Anda memiliki koneksi internet yang stabil.
  • Muat ulang halaman Riwayat Transaksi.
  • Jika ini tidak berhasil, mintalah ID Transaksi dari Pelanggan dan hubungi Customer Service Shopee.    
  • Pelanggan memasukkan jumlah yang salah saat melakukan pembayaran
  • Jika jumlah yang dibayarkan kurang dari nominal pembayaran, arahkan Pelanggan untuk melakukan pembayaran lain untuk membayar kekurangannya.
  • Jika jumlah yang dibayarkan lebih dari nominal pembayaran, Anda dapat melakukan pengembalian uang tunai, atau pengembalian dana Pelanggan melalui aplikasi Shopee Partner. Untuk melakukannya, pilih transaksi > Pengembalian Dana > Masukan PIN Saldo Merchant.

  • Pelanggan tidak dapat scan kode QR
  • Sarankan Pelanggan untuk memeriksa koneksi internet perangkat seluler mereka.
  • Jika beberapa Pelanggan tidak dapat scan kode QR Anda, akun Anda mungkin menghadapi pembatasan karena aktivitas yang mencurigakan. Hubungi Customer Service Shopee untuk bantuan.

 

⚠️Catatan

  • Nomor PIN Dompet Toko Anda perlu diatur sebelum Anda dapat mengotorisasi pengembalian dana.
  • Pastikan Pelanggan Anda memenuhi Syarat & Ketentuan promo untuk mendapatkan promo yang sedang berjalan saat ini. Jika Pelanggan sudah memenuhi Syarat & Ketentuan namun tidak mendapatkan promo, silakan hubungi Customer Service Shopee.
Apakah artikel ini berguna?
Ya
Tidak