Jika Anda sudah terlanjur membeli pesanan namun Pelanggan tidak dapat dihubungi/ditemukan (pesanan/order fiktif), pastikan Anda melakukan hal berikut:
- Konfirmasi pesanan dan alamat kepada Pelanggan sebelum melanjutkan pesanan.
- Telepon ke Pelanggan min. 3 (tiga) kali dalam kurun waktu min. 15 menit, meskipun tidak ada jawaban atau nomor tidak dapat dihubungi.
- Kirimkan pesan (chat) ke Pelanggan min. 3 (tiga) kali dalam kurun waktu min. 15 menit, meskipun tidak mendapatkan balasan.
- Simpan tangkapan layar (screenshot) riwayat panggilan telepon atau pesan (chat) sebagai bukti konfirmasi Anda ke Pelanggan.
Jika masih tidak ada jawaban dari Pelanggan:
- Jika pesanan sudah dibeli, Anda tetap harus mencoba untuk mengantarkan pesanan ke alamat pengantaran sesuai aplikasi.
- Jangan selesaikan pesanan dan segera hubungi Customer Service Shopee melalui chat di aplikasi Mitra Pengemudi Shopee atau layanan Driver Care Online untuk bantuan lebih lanjut.
- Anda dapat melakukan proses pengembalian dana melalui Customer Service Shopee atau melalui formulir pelaporan order fiktif.
- Pengajuan pengembalian dana dapat dilakukan maks. 7 (tujuh) hari kalender sejak Anda mendapatkan pesanan tersebut.
Solusi yang dapat dilakukan sesuai waktu terjadinya order fiktif:
Waktu Order Fiktif | Solusi |
Senin - Minggu pukul 05:00 WIB - 21:59 WIB | 1. Berikan makanan/minuman tersebut ke panti asuhan/panti jompo/yayasan sosial. 2. Foto bukti menyerahkan makanan ke panti asuhan/panti jompo/yayasan sosial. 3. Foto Tanda Terima Resmi dari Panti/Yayasan (resmi dituliskan pada kuitansi lengkap dengan KOP panti asuhan). 4. Setelah itu, isi Formulir Pelaporan Order Fiktif untuk melakukan pembatalan pesanan dan penggantian dana. |
Senin - Minggu pukul 22:00 WIB - 04:59 WIB | 1. Jika memungkinkan, Anda dapat memberikan makanan/minuman tersebut ke panti asuhan/panti jompo/yayasan sosial yang beroperasi 24 jam. 2. Jika Anda tidak menemukan panti asuhan/panti jompo/yayasan sosial yang buka di jam tersebut dan/Makanan sudah tidak layak, Anda dapat: - Simpan makanan/minuman dan jangan membuangnya sampai Anda melapor ke Driver Care Online.
- Hubungi layanan Driver Care Online di esok harinya.
- Tunjukkan pesanan (makanan/minuman) tersebut.
3. Simpan makanan/minuman dan jangan membuangnya sampai Anda melapor ke Driver Care Online. 4. Hubungi layanan Driver Care Online di esok harinya. 5. Tunjukkan pesanan (makanan/minuman) tersebut. |
Jika pengajuan telah disetujui, Anda akan mendapatkan penggantian dana ke Dompet Aplikasi ShopeeFood Driver dalam waktu 1-3 hari kerja.